24.6 C
Bengkulu
Minggu, 20 April, 2025
More

    Polsek Ketahun Lakukan Pengaturan Lalu Lintas ke Arah Jalur Nasional

    Sumber foto (Muhamad Hendra)

    BENGKULU UTARA – Personil Piket Polsek Ketahun dan Anggota Piket Pos Pam Ketupat Nala 2025 Polres Bengkulu Utara melaksanakan pengalihan arus lalu lintas sementara dikarenakan kurangnya pencahayaan di jalan lintas Barat jalur pesisir Pantai ke arah jalur Batiknau kegiatan ini dilaksanakan di Bundaran D1 Giri Kencana Kecamatan Ketahun Kab Bengkulu utara Jumat malam (4/4).

    Adapun yang melaksanakan adalah AIPTU PAWITNO, AIPDA RAMADHONA,BRIPDA ADVEN JUNTAK dan BRIPDA HANIF.

    Kapolres Bengkulu Utara AKBP Eko Munarianto S.I.K melalui Kapolsek Ketahun Iptu Khalid Wahyudi SH, mengatakan Pengalihan arus lalu lintas berjalan lancar dan masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran petugas polri.

    Kehadiran petugas polri memberikan efek deterrence pada pelaku kejahatan serta arus lalu lintas lancar tidak terjadi kemacetan”ujarnya.

    Kapolsek menambahkan dalam pelaksanaan pelayanan pengaturan arus lalu lintas Personil selalu juga memantau situasi sekitar memastikan tidak ada halangan atau hambatan Arus Lalu lintas, selama Pelayanan Pengaturan Lalu Lintas Personil Polsek Ketahun berjalan aman dan kondusif.

    Kami mengarahkan arus lalu lintas ke jalan Nasional, itu karena minimnya penerangan di jalur pesisir, selain itu banyak terdapat jalan abrasi semua demi keselamatan dan kelancaran pengendara”

    Berita terbaru
    - Iklan -spot_img
    Related news

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini