Gubernur Bengkulu saat melakukan pengecekan stok dan harga di salah satu Pasar Kota Bengkulu.
BENGKULU – Stok kebutuhan pokok (sembako) jelang lebaran Idulfitri 1444 Hijriyah/ 2023 masehi dipastikan aman sekaligus harga sembako juga terkendali. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah bersama jajaran Forkopimda dan beberapa OPD teknis, turun langsung melakukan pengecekan di Pasar Tradisional Modern kawasan Pasar Minggu, Selasa (18/04/2023).
Gubernur Rohidin mengatakan, dari hasil pantauan semua item sembako, bahwa stok sembako di pasar tradisional khususnya di Kota Bengkulu terpantau tersedia aman. Sementara harga sembako sebagian besar terkendali.
“Memang beberapa harga sembako ada sedikit peningkatan, namun saya kira masih dalam batas kewajaran, karena memang kan jelang lebaran ini permintaan meningkat sedikit,” jelas Rohidin.