Bupati Mukomuko hadiri penutupan turnamen sepak bola, Foto (Rangga Pramana)
MUKOMUKO – Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE.,MM.,Ak.,CA.,CPA.,CFI menghadiri sekaligus menutup rangkaian Turnamen Sepak bola, di Lapangan Ratok Denai, Kelurahan Bandar Ratu, Kecamatan Kota Mukomuko. Berlangsung aman dan meriah.
Dalam perhelatan kali ini, Tim sepak bola Porami FC, keluar sebagai champion, turnamen sepak bola Bandar Ratu Cup II tahun 2024. Partai final digelar pada Selasa (06/8). Bertempat di lapangan sepak bola Ratok Denai. Mulai pukul 15.30 WIB. Pada laga final, Porami FC Lubuk Sanai berhasil mengalahkan kesebelasan Porsel FC dari Desa Pasar Sebelah, Kecamatan Kota Mukomuko, dengan skor 3-2.
Atas kemenangan tersebut, tim sepakbola Porami FC mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp 22 juta dan trofi, ditambahkan piala bergilir. Porsel FC, sebagai juara dua, memperoleh hadiah uang tunai senilai Rp 12 juta dan trofi. Disusul juara ketiga dari tim KTBB kemudian juara keempat oleh tim HWBR.

Pemain Terbaik dari tim HWBR Kelurahan Bandar Ratu, Top Skor pemain dari Porsel. Masing-masing mendapat hadiah uang tunai senilai Rp 500 ribu dan trofi.
Ketua Panitia Open Turnamen Bandar Ratu Cup II, Weri Tri Kusumaria, SH.,MH, mengatakan bahwa total hadiah Open Turnamen Bandar Ratu Cup ini adalah Rp 45 juta. Open turnamen ini dimulai sejak Minggu, 30 Juni 2024 hingga Selasa 6 Agustus 2024. “Turnamen ini diikuti 58 tim selama 24 hari,” jelas Weri.
“Terima kasih kepada seluruh tim yang sudah ikut serta menyukseskan kegiatan ini. Kepada semua pihak yang mendukung dan masyarakat pencinta sepak bola Mohon maaf jika ada kesalahan dari kami panitia, kiranya biarlah ini menjadi pelajaran bagi kami untuk lebih baik kedepannya nanti,” ungkapnya.

Selamat kepada para pemenang baik yang juara pertama, kedua, ketiga ataupun juara harapan, sekali lagi selamat mudah-mudahan ini menjadi agenda tahunan, sehinga tahun depan kita bisa melaksanakannya lagi.
Weri juga mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana turnamen Bandar Ratu Cup, tanpa terkecuali yang telah mendukung acara ini sehingga menjadi sukses.