28.7 C
Bengkulu
Selasa, 13 Mei, 2025
More

    Dilantik Bupati, Aryanto Jalal Resmi Ketua BMA Lebong

    LEBONG. Analis Jurnal – Nedi Aryanto Jalal resmi jabat Ketua Badan Musyawarah Adat (BMA) Kabupaten Lebong periode Tahun 2021-2027. Pelantikan dan pengukuhan ini langsung dilakukan oleh Bupati Lebong, Kopli Ansori, Selasa (22/2).

    Penelusuran analisjurnal.com, pengukuhan sebanyak 14 pengurus BMA Kabupaten Lebong ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Lebong Nomor 396 Tahun 2021 tentang Pengangkatan Pengurus Badan Musyawarah Adat Kabupaten Lebong.

    Bupati Lebong, Kopli Ansori selaku Rajo di Bumi Swarang Patang Stumang ini menyampaikan, momentum ini kesempatan untuk berbenah mengangkat seni dan budaya Kabupaten Lebong.

    “Dengan selesainya prosesi pelantikan pengurus BMA ini, mari kita membenahi seni adat budaya Kabupaten Lebong dari awal kembali, untuk diangkat di permukaan ke tingkat nasional,” ucam Kopli dengan bahasa daerah setempat.

    Selain itu, Kopli menekankan, kepada para pengurus BMA Kabupaten Lebong untuk segera menjalankan amanah sesuai dengan tugas dan pungsi (Tupoksi). Karena Kopli mengaku, adat seni budaya yang selama ini menurun dan memudar ini agar dapat segera diangkat ke permukaan.

    “Sehingga adat budaya kita ini dapat dipertahankan,” cetusnya.

    Kopli mengaku, dalam kepemimpinan bupati tanpa adanya adat budaya, karena lanjutnya, tidak mungkin roda pemerintahan bisa berjalan jika tidak ada adat. Maka amanah ini ia titipkan kepada pengurus BMA bagaimana sinergi kuatnya dengan pemerintahan hingga tingkat desa. Sehingga apa yang di cita-citakan BMA bisa tercapai dengan baik.

    “Yang kami inginkan bagaimana peran BMA ini mengangkat kembali kepermukaan dibawah komando Nedi Aryanto Jalal, mudah-mudahan BMA kedepan sukses. Semangat terus, awali dengan perjuangan yang baik, Insayah Allah akan menghasilkan segala sesuatu yang baik juga. Selamat bertugas, jaga amanah ini, selamat menjalankan amanah yang besar ini dengan baik,” pesan Kopli.

    Sementara itu, Ketua BMA Lebong, Nedi Aryanto Jalal mengucapkan terimakasih kepada Rajo Lebong dan berharap dukungan penuh dari seluruh stake holder. Khususnya Bupati Lebong, Kopli Ansori selaku Rajo di Bumi Swarang Patang Stumang ini, Pemkab Lebong dan Forkopimda Kabupaten Lebong serta seluruh lapisan masyarakat.

    “Intinya BMA ini akan berjalan ketika kita bersama mendukung keberadaan BMA, khusus mendatangi anak keturunan Rejang untuk mengangkat kembali adat seni dan budaya warga Lebong,” demikian Aryanto Jalal.

    Terpantau, hadir dalam kegiatan pengukuhan ini, Ketua DPRD Lebong, Carles Ronsen, S.Sos, Kapolres Lebong, AKBP Awilzan, S.IK, Pabung Kodim O409/RL Lebong, Mayor Inf L Damanik, Kejari Lebong, para Kepala OPD dan para Camat. (Oce)

    Berita terbaru
    - Iklan -spot_img
    Related news

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini