25.4 C
Bengkulu
Jumat, 9 Mei, 2025
More

    Warga Malabero Operasi Jantung Gratis Melalui Program UHC Pemkot

    LOGO program UHC Pemerintah Kota Bengkulu

    KOTA BENGKULU – Salah satu program kesehatan Pemkot bengkulu melalui Universal Health Coverge (UHC) terbukti membantu penderita penyakit jantung untuk melakukan operasi dan pemasangan ring jantung secara gratis.

    Adalah zainudin koto, pria paruh baya warga Kelurahan Malabero Kecamatan Teluk Segara Kota bengkulu. Zainudin merupakan salah seorang penderita penyakit jantung yang hari ini, Sabtu(12/11) menjalankan operasi jantung secara gratis di RSUD M. Yunus Bengkulu.

    Darmawan merupakan anggota keluarga pasien, kepada wartawan mengatakan operasi sudah terlaksana dengan baik dan lancar.

    “Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar – besarnya kepada bapak walikota Helmi Hasan dan bapak Wakil Walikota Dedi Wahyudi” ungkapnya.

    Lanjut darmawan juga mengucapkan terimakasih kepada tim UHC RSUD M. Yunus dan Dinas Kesehatan Kota Bengkulu yang telah melayani proses administrasi dengan baik dan cepat.

    “Program UHC sangat membantu kami guna mendapatkan pengobatan dan pelayanan kesehatan secara gratis” terang darmawan.

    Sementara itu Lurah Malabero Agus berharap program – program Pemkot akan selalu bermanfaat bagi warga Kota Bengkulu.

    “Kami akan selalu mensosialisasikan setiap program Pemkot ke pada masyarakat Bengkulu khususnya Kelurahan Malabero” demikian Agus.(234)

    Berita terbaru
    - Iklan -spot_img
    Related news

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini